Dunia kini kehilangan kemanusiaan. Lalu manusia yang ada sekarang menggunakan pakaian apa jika baju kemanusiaannya tak ada? Genosida G4z4 oleh isr4el tak pernah berjeda. Bahkan resolusi PBB menghentikan itu di Veto berkali-kali oleh AS.
Ada yang bermahkota singa. Menindas, menakuti bahkan memakannya. Nyawa seakan sebagai sarapan paginya.
Ada yang berkostum kera. Serakah tidak kepalang. Ambil sana, comot sini sesukanya. Tak peduli bukan miliknya.
Ada yang makeup tikus. Grasak-grusuk sana sini. Merusak ini dan itu.. Membuat gaduh dan berantakan punya orang lain.
Saya males baca teori sejarah dan penerapan Hak Azasi Manusia (HAM). Biar itu jadi perdebatan para pakarnya. Saya memaknai HAM sebagai memanusiakan manusia. Jika ada manusia yang tidak seperti itu, apa kurangnya berperangai seperti manusia salah kostum di atas. Cocok toh?
Peringatan Hari HAM sedunia diperingati sejak Majelis Umum PBB menetapkan Deklarasi Universal HAM (DUHAM) pada tanggal 10 Desember 1948.
Kadang kita berhadapan dengan binatang berupa manusia dan manusia berperangai binatang. Semoga bukan kita.
Rumah Merpati 22, 10 Desember 2024
#gerimis30hari🌧️ #gerimis30hari #reHATIwan #reHATIwanInspiring #IWANwahyudi #ham #gerimis_des24_11 @gerimis30hari @ellunarpublish_ @rehatiwaninspirin
Komentar
Posting Komentar