Suatu waktu pernah ada ide bagaimana jika hal itu disharing dengan video lewat YouTube atau tik tok. Tinggal ngomong kemudian direkam dalam bentuk video. Tak serumit menulis. Rencana itu pernah ia obrolin pada temannya, Ani yang seorang jurnalis. Tapi Ani menolaknya. Besoknya, Budi mulai paham dengan pendapat Ani itu. Jika sekedar video ia bicara tanpa ada gambar lapangan atau visual tempat kejadian, akan mirip dengan pembaca berita. Kisahnya akan monoton, kering, datar dan tanpa rasa yang menggerakkan dan menghidupkan.
Sejak itu pak Budi mulai menyicil walau hanya menuliskan 5W1H setiap peristiwa unik yang dijalani dan tentunya memiliki nilai inspirasi. Nanti suatu saat, terutama jika pensiun ia tak lupa runut peristiwa yang akan ditulisnya lebih panjang lagi. Semoga hal itu menjadi warisan berarti yang abadi bagi generasi setelahnya dan semata tak menggali ilmu hanya terjebak di buku pelajaran.
029/365
28012023
#MariBerbagiMakna #InspirasiWajahNegeri #IWANwahyudi #30haribercerita #30hbc23 #30hbc28 #30hbcmengarang #30hbc23mengarang #Rapel
@inspirasiwajahnegeri
@iwanwahyudi1
@30haribercerita
Komentar
Posting Komentar