"Hal tersulit bukan memulai atau meraih sesuatu, tetapi konsisten/istiqomah dengan yang sudah dimulai dan dilakukan"
Libur beberapa waktu karena kondisi kesehatan akibat cuaca dan music flu dan pilek juga beberapa kendala lain akhirnya Kelas Literasi Senin Malam (KEREN) di mulai lagi. Walau jumlah peserta cuma dua orang.
Kali ini KEREN mengambil lokasi diluar ruangan sekaligus melihat sekitar yang dapat menjadi ide tulisan. Ide dari hal-hal berarti yang luput dari perhatian masyarakat. Bukan tidak terlihat, bahkan setiap saat dilihat tapi tidak menjadi perhatian.
Pertemuan kali ini menguatkan kembali kenapa Literasi saat ini sangat penting. Selama ini kita hanya menjadi konsumen literasi, seharusnya naik tingkat menjadi produsen literasi. Padahal kisah keseharian kita tidak jauh menginspirasi dibanding tulisan di media sosial yang viral dan banyak dibaca.
Selanjutnya menulis untuk mengisi ruang kosong. Kenapa banyak hoax? Karena mereka mengisi ruang-ruang media sosial dan berbincangan lebih banyak. Jadi tulisan dan gagasan kebaikan dan positif harus lebih sering mengisi semua ruang.
Menulis dan literasi mendekatkan pada jaman kini dan akan datang. Era milenial semua serba instan dan cepat dengan fasilitas teknologi informasi. Kemampuan menulis, video kreatif dan sebagainya sangat menunjang era milenial saat ini dan esok.
Saat sekolah dikampung dulu, biasanya bila tiba musim tanam dan panen akan banyak siswa yang izin karena membantu orang tua. Musim panen telah tiba, jaman milenial pun tak mempengaruhi jumlah Kelas malam ini.
Taman Raba
21032022 23:13
#MariBerbagiMakna #KEREN #InspiringWords #InspirasiWajahNegeri #reHATIwan #IWANwahyudi
@inspirasiwajahnegeri
@iwanwahyudi1
Komentar
Posting Komentar