Ramadhan mengajarkan banyak hal pada kita, yang kemudian harus menjadi tradisi atau kebiasaan baru yang dibawa keluar dari bulan Ramadhan. Salah satunya makan sahur, kita bangun lebih awal dibandingkan hari-hari lain saat tidak puasa.
Keajaiban sepertiga akhir malam, energi subuh dan kekuatan pagi hanya milik mereka yang bersegera diri tiap harinya. Mereka memiliki jatah waktu yang sama 24jam sehari dengan manusia lainnya, namun mereka jauh memulai semua aktivitas saat yang lain terlena oleh kelalaian memolorkan waktu yang sesungguhnya memangkas waktu produktif.
Pada waktu pagi udara masih sehat. Dalam teori ilmu alam, pagi adalah tempat menyebarnya oksigen terbaik dari semua waktu yang ada. Karena pada waktu pagi bumi melakukan proses pengolahan oksigen terbaiknya untuk diterima semua komponen diatas bumi. Setiap hirupan udara pagi dirasakan begitu jernih, segar dan membangkitkan semangat hidup dan beramal ( Mengenggam Spirit Pagi 2, Dalam Buku Best Seller Inspirasi dan Spirit Menjadi Manusia Luar Biasa halaman 36)
Banyak keunggulan dan manfa'at untuk mereka yang bersegera dalam kebaikan.
16062018 22:57 Merpati 22
#IWANwahyudi
#MariBerbagiMakna
#InspirasiWajahNegeri
www.iwan-wahyudi.net
Komentar
Posting Komentar