Jika biasanya kita ditantang oleh tantangan, kenapa tidak sebaliknya kita menantang tantangan. Bukan berarti mencari masalah tapi menyiapkan diri menghadapi setiap tantangan hidup yang merupakan keniscayaan.
Tantangan pasti akan datang pada setiap orang, baik mereka yang bermental petualangan dan pengelana atau mereka yang berpangku tangan dan bermalasan. Bisa jadi kemalasan yang mendera itulah tantangan sebenarnya bagi mereka untuk menaklukkannya.
Menantang setiap tantangan lebih pada menyiapkan diri lahir dan batin terhadap tantangan yang telah dapat diprediksi kedatangannya atau yang akan tiba-tiba menyapa tanpa kepastian waktunya.
Kesiapan mental menjadi yang pertama, mereka yang telah menyiapkan mental cenderung menghadapinya dengan lebih tenang dan ketenangan menjadi kunci menyelesaikan masalah. Kedua, pemetaan tantangan sehingga bisa ditelaah karakter tantangan dan jalan keluar untuk memenangkannya. Ketiga, memaksimalkan energi : pikiran, tenaga, waktu, perasaan dan pengorbanan untuk menaklukkan tantangan. Keempat, menyerahkan semua hasil akhir pada Yang Maha Kuasa, karena itu adalah yang terbaik bagi kita.
15032019 04:58 Kamar 1A5
#IWANwahyudi
#MariBebagiMakna
#InspirasiWargaNegeri #reHATIwan
www.iwan-wahyudi.net
Komentar
Posting Komentar