Musuh terberat kita bukan orang lain, tapi diri sendiri. Kesombongan yang melampaui batas, ketamakan yang menerabas hak dan kewajiban, kerakusan yang melegalkan semua cara, ego yang membelenggu diri atau bisa jadi nafsu yang menari nari dalam setiap perilaku.
Peristiwa-peristiwa yang melatari hari raya Idul Adha atau Idul Qurban atau hari raya Haji, Kaya akan pesan mengendalikan diri, dahsyat hikmah membunuh ego yang sering memperbudak manusia, sarat keteladanan memenjarakan hawa nafsu. Sebagai siapapun, dalam kondisi apapun, dengan peran apapun dan diwaktu bagaimanapun.
Kisah-kisah tersebut bukan ritual tahunan yang dinasehatkan semata. Atau dihafal sejak usia dini. Yang terpenting menjadi suri teladan yang mewarnai hari-hari kehidupan kita sepanjang masa.
Ego itu ibarat api yang tak bisa dipadamkan atau dimusnahkan sama sekali. Tapi dapat dikuasai dan dikelola agar ia bermanfaat juga membawa manfaat bagi diri sendiri terlebih orang lain.
20072021
10 Dzulhijjah 1442
@iwanwahyudi1
Komentar
Posting Komentar