Ada peristiwa orang lain yang begitu berhikmah untuk kita. Benar-benar kena, tapi tidak langsung terjadi pada kita. Ada juga teguran dari-Nya namun lewat kejadian disekeliling, tidak langsung pada kita, padahal sudah nyata kelalaian yang telah dilakukan.
Apa yang terjadi pada diri dan sekitar sebenarnya tempat mengasah kepekaan jiwa. Ada banyak orang yang diberi teguran oleh manusia bahkan peristiwa alam sekalipun bukan malah berhenti dan merubah tingkah laku, namun masih tetap bahkan perangai buruknya tersebut kian menjadi-jadi. Ada pula yang hanya belajar dari daun yang berguguran akan hakikat kehidupan ini untuk apa? Dari teman yang sakit atau melihat orang-orang tak berdaya diatas ranjang Rumah Sakit. Sungguh kepekaan jiwa yang luar biasa.
Hati yang tak lagi sensitif sebenarnya buah dari akumulasi perangai kita, kesombongan yang berlapis-lapis, memakan yang haram terus menerus, penghambaan terhadap Rabb yang kian jauh dan makin menjauh.
Tiap ada noktah yang mengotori hati, segera hapus dengan istighfar dan meninggalkan penyebab kekotoran itu. Jika noktah itu dimanja maka bersiaplah hati anda akan punah olehnya.
26022019 18:23 RSUP
#IWANwahyudi
#MariBebagiMakna
#InspirasiWajahNegeri
www.iwan-wahyudi.net
*)Foto : salah satu momen mengasah kepekaan hati mengunjungi saudara yang sakit
Komentar
Posting Komentar